Suara.com - Juventus gagal meraih poin penuh setelah ditahan Sevilla tanpa gol. Namun demikian, pelatih Juventus Massimiliano Allegri tetap merasa optimistis akan peluangnya timnya di Liga Champions.
Juara Seri A ini memiliki banyak peluang namun gagal menjadi gol saat menjamu Sevilla di Turin. Namun Allegri tetap merasa positif meski skuatnya gagal meraih kemenangan di laga pertama Grup H
"Tidak ada laga yang mudah di Liga Champions jadi kami tidak boleh berkecil hati. Kami kecewa tidak mendapat tiga poin tapi kami masih punya banyak waktu untuk pulih dan tentu saja untuk mencapai 16," kata Allegri.
Allegri merasa performa timnya membaik di babak kedua namun gagal menjadikan gol. "Kami berjuang untuk membuat kemajuan sebelum interval tapi kami meningkat secara signifikan saat pertandingan berlangsung."
"Dan bisa dibilang kami seharusnya menang dengan melihat peluang yang kami buat. Semua yang hilang adalah sentuhan akhir. Saya tidak khawatir, saya yakin kami akan meningkatkan di area yang diperlukan dalam waktu."
Laga Juventus selanjutnya di kompetisi Eropa adalah bertandang ke Kroasia guna menghadapi Dinamo Zagreb pada 27 September. (Scoresway)
Juve Ditahan Sevilla, Ini Komentar Allegri
Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 15 September 2016 | 14:37 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
22 November 2024 | 20:06 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI