Suara.com - Striker naturalisasi Timnas Indonesia Irfan Bachdim mendapat dukungan dari kedua orang tuanya saat skuatnya akan bertanding melawan Malaysia di Stadion Manahan Solo, Jateng, Selasa (6/9/2016) malam.
Irfan Bachdim bersama timnya yang menginap di Hotel Alana Jalan Adi Sucipto Solo telah kedatangan kedua orang tuanya untuk melihat laga Timnas Indonesia melawan Malaysia.
"Ayah (Nouval Bachdim) dan ibu saya (Hester van Dijk Bachdim) ingin menyaksikan langsung penampilan saya saat Timnas Indonesia melawan Malaysia," kata Irfan.
Menurut dia, kedua orang tuanya memang tinggal di Belanda dan datang ke Indonesia setahun sekali.
Mereka kebetulan ke Indonesia, kemudian ingin menyaksikan Indonesia melawan Malaysia di Solo, Selasa malam.
"Ayah dan ibu selain ingin menyaksikan sepak bola di Solo, juga mengunjungi panti asuhan keluarga kami di Malang, Jawa Timur," katanya.
Menurut Nouval Bachdim, ayah Irfan Bachdim, kebetulan Irfan bermain di Indonesia.
"Selain itu, kami juga akan mengunjungi panti asuhan Yayasan Wees Een Kind di Malang," kata Nouval Bachdim.
Bahkan, Irfan yang juga masuk dalam daftar pemain melawan Malaysia juga akan disaksikan istrinya, Jennifer Kurniawan, di Stadion Manahan Solo.
Menurut Nouval Bachdim, pihak keluarganya sangat bangga Irfan membela kembali Timnas Indonesia. Rasa nasionalisme Irfan sungguh besar untuk membela timnya.
Sementara itu, kondisi di Stadion Manahan Solo yang untuk laga Timnas Indonesia melawan Malaysia meski hanya laga persahabatan, ribuan penonton sudah memadati di kawasan stadion sejak Selasa siang hingga sore hari.
Ribuan orang penonton terlihat masih antre membeli tiket masuk stadion yang dibuka sejak pukul 14.00 WIB hingga sore hari. Panpel menyediakan sebanyak 22.000 lembar tiket.
"Saya datang dari Surabaya ke Solo ingin melihat tim Indonesia berlaga. Timnas sudah lama dinanti-nanti oleh masyarakat pencinta sepak bola sejak kena sanksi FIFA," kata Gunawan asal Surabaya. (Antara)
Lawan Malaysia, Irfan Bachdim Ditonton Dua Tamu Istimewa
Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 06 September 2016 | 19:31 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Jordi Amat dan Sandy Walsh Warga Jakarta, Coblos Mas Pram-Bang Doel, RK - Suswono, atau Pongrekun-Kun?
26 November 2024 | 14:37 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI