5 Fakta Menarik Usai Spanyol Gilas Liechteinstein

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 06 September 2016 | 06:01 WIB
5 Fakta Menarik Usai Spanyol Gilas Liechteinstein
Gelandang timnas Spanyol, David Silva (ketiga dari kanan), merayakan golnya ke gawang Liechteinstein bersama rekan-rekannya, (5/9) [Reuters/Eloy Alonso]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim nasional Spanyol langsung tampil menggebrak di laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa Grup G. Menghadapi tim lemah Liechteinstein, Senin (5/9/2016) atau Selasa dini hari WIB, Tim Matador menang telak delapan gol tanpa balas.

Kemenangan ini pun jadi yang kedua berturut-turut bagi pelatih anyar Spanyol, Julen Lopetegui, sejak menggantikan Vicente Del Bosque. Berikut lima fakta menarik usai Spanyol gilas Liechteinstein:

1. Dua gol yang disumbangkan David Silva ke gawang Liechtenstein menjadi gol ke-28-nya bersama Spanyol dari 105 pertandingan. Hanya ada empat pemain yang berhasil mencetak gol lebih dari Silva di timnas Spanyol; David Villa (59 gol/97 laga), Raul Gonzalez (44/102), Fernando Torres (38/110), dan Fernando Hierro (29/89).

2. Cesc Fabregas mencatatkan satu assist lebih banyak dibanding David Silva yang mengemas 22 assist dalam 105 pertandingannya bersama timnas Spnayol.

3. Kemenangan delapan gol tanpa balas Spanyol atas Liechtenstein menyamai pencapaian Spanyol kala menaklukkan Siprus di Kualifikasi Piala Eropa 2000, 8 September 1999.

4. Kemenangan terbesar yang dipetik Spanyol dalam sejarah, yakni saat melawan Bulgaria dalam laga persahabatan pada 21 Mei 1933. Kala itu, Tim Matador menang 13-0.

5. Kekalahan telak 0-8 dari Spanyol menambah panjang rentetan hasil buruk yang dituai Liechteinstein. Tercatat, negara yang berada di kawasan Eropa Barat itu tak pernah menang dalam 11 laga terakhir; dua kali seri, sisanya kalah. Terakhir kali mereka menang, yakni saat melawan San Marino, 1-0, 31 Maret 2015.

REKOMENDASI

TERKINI