Suara.com - Sriwijaya FC mengalahkan Persiba Balikpapan dengan skor 3-1 pada laga lanjutan Torabika Soccer Championship di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu.
Sriwijaya FC tampil dominan sejak menit awal sehingga langsung mengemas gol pada menit ke-7 melalui umpan lambung Yu Hyun Ko yang diselesaikan Beto lewat heading.
Tertinggal satu gol membangkitkan semangat tim lawan untuk membalas.
Pemain andalan Persiba Antonio berhasil masuk jantung pertahanan Laskar Wong Kito dan melepas sepakan keras. Namun beruntung bagi tim tuan rumah karena kiper Teja Paku Alam sigap membendung lajunya bola.
Meski Sriwijaya FC sudah unggul tapi serangan bergelombang terus dilancarkan.
Hasilnya, Sriwijaya FC mampu menggandakan keunggulan melalui heading Fahrudin Aryanto ada menit ke-10.
Melalui set pieces yang dilesakkan Zalnando, pemain muda asal Sumatera Selatan ini memberikan umpan yang terukur yang langsung disambar defender jangkung itu.
Pesta gol kembali berlanjut pada menit ke-14, kali ini Ichsan yang menorehkan namanya di papan top skor.
Tertinggal tiga gol di baba awal ini membuat pelatih Persiba Jaino Matos memasukkan Siswanto dan Heri.
Menit ke-19 Heri langsung mengancam dengan melepas tendangan dari sisi kiri lapangan tapi masih bisa diantisipasi Teja.
Tim tamu bisa memperkecil ketertinggalan menit ke-23, Matsunaga yang ditunjuk melakukan tendangan bebas menjalankan tugasnya dengan baik.
Sepakannya mengenai kepala Supardi sehingga sedikit mengubah arah bola sehingga Teja salah dalam mengantisipasi bola.
Skor berubah 3-1, kedudukan ini tak berubah sampai turun minum.
Pada babak kedua Sriwijaya FC tidak mengdendurkan serangannya, beberapa kali Beto Goncalves dan kawan-kawan membombardir pertahanan skuad berjuluk Beruang Madu itu namun tak satupun berhasil menjebol gawang Yoewanto.
Bahkan Persiba harus bermain sepuluh pemain setelah I Gusti Rustiawan diusur wasit Djumadi Effendi.
Hingga peluit akhir skor tetap tidak berubah 3-1 untuk kemenangan Sriwijaya FC.
"Ini memang hari terburuk bagi tim kami, dalam 15 menit pertama sudah kebobolan sampai tiga gol. Penampilan tim benar-benar dibawah dari performa biasanya," kata pelatih Persiba Jaino Matos usai pertandingan.
Sementara itu Pelatih Sriwijaya FC Widodo C Putro mengapresiasi kerja keras anak asuhnya.
Menurutnya kemenangan ini merupakan hasil kerja keras dan buah keberhasilan dari evaluasi baik taktik dan strategi.
"Tim bermain sangat baik sekali, saya sangat mengapresiasi kerja keras tim yang tak mengenal lelah dari hingga menit akhir pertandingan," katanya. (Antara)
Sriwijaya Menang Besar di Jakabaring
Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 04 September 2016 | 02:07 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Perjalanan Karier Syakir Sulaiman, Eks Timnas yang Diciduk Gegara Narkoba
06 November 2024 | 16:56 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI