Suara.com - Tim nasional Prancis memperpanjang rekor kemenangan di kandang Italia setelah mengalahkan Gli Azzurri dengan skor 3-1 di laga persahabatan yang digelar di Bari, Kamis (1/9/2016). Ini adalah laga pertama Italia di bawah pelatih Giampiero Ventura.
Prancis memulai parade kemenangannya sejak awal babak pertama, meski Italia lebih menguasai aliran bola. Laga baru berjalan 17 menit, striker Manchester United, Anthony Martial sudah membawa tim tamu unggul 1-0. Gol pertama Prancis dicetak Martial setelah menerima umpan terobos Paul Pogba, yang gagal diantisipasi oleh Andrea Barzagli.
Pada menit 21 Graziano Pelle berhasil menyamakan kedudukan, memanfaatkan umpan silang Eder dari sayap kanan.
Sayang, skor 1-1 tak bertahan lama karena di menit 28 Olivier Giroud sudah kembali membawa Prancis unggul 2-1. Gol striker Arsenal itu tercipta memanfaatkan kegagalan para pemain Italia membuang bola tendangan pojok Antoine Griezman.
Babak pertama berakhir 2-1.
Di babak kedua, Italia memperoleh beberapa peluang emas, tetapi tak ada yang berbuah gol.
Justru di menit 81, jelang laga berakhir, bek kiri Prancis, Lavyin Kurzawa kembali membobol gawang Italia dan mengubah skor menjadi 3-1. Menerima umpan terobos Pogba di dalam kotak penalti, Kurzawa melepaskan tembakan yang masuk ke gawang Italia melalui sudut sempit.
Hingga laga berakhir, skor 3-1 tidak berubah. (Soccerway)
Di Kandang Sendiri Italia Telan Kekalahan dari Prancis
Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 02 September 2016 | 05:40 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Jay Idzes: Saya Merinding
24 Desember 2024 | 16:29 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI