Suara.com - Pelatih Madura United FC Mario Gomes De Oliviera menyatakan masih mempertimbangkan hendak menerjunkan dua pemain baru yakni Patrich Steve Wanggai dan Guy Junior Nke Ondoua pada laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) melawan Arema Cronus pada 2 September 2016.
"Keduanya memang telah didaftarkan ke GTS saat melawan Arema besok. Tapi apakah hendak diturunkan atau tidak, masih kita pertimbangkan," kata Gomes dalam keterangan persnya kepada media di Pamekasan, Kamis.
Ia mengungkapkan, pihaknya memang berencana menerjunkan kedua pemain baru itu dalam menghadapi Arema Cronus, akan tetapi masih dalam pertimbangan.
"Kita lihat dulu hingga sore ini. Jika keduanya memang telah fit, kemungkinan laga tanding besok sudah bisa diterjunkan," katanya.
Pada putaran kedua ISC 2016 ini, Madura United kembali merekrut dua pemain baru, yakni Patrich Steve Wanggai dan Guy Junior Nke Ondoua.
Menurut Mario Gomes De Oliviera, tambahan dua pemain ini untuk menambah kekuatan MU menghadapi laga lanjutan OSC putaran kedua, mengingat persaingan di putaran kedua dipastikan lebih ketat.
Apalagi semua klub yang masuk putaran kedua dipastikan telah berbenah, sehingga tambahan pemain kuat dan berpengalaman sangat dibutuhkan.
Klub sepak bola Madura United ini merupakan satu-satunya klub sepak bola profesional di kasta Indonesia Super Leangue dan merupakan klub yang diterima para supporter di empat kabupaten di Pulau Garam itu, karena tidak mengatas namakan kabupaten tertentu.
Pada laga ISC putaran pertama ini, Madura United menempati puncak klasemen sementara dengan raihan 34 poin atau selisih 3 poin dari Arema Cronus yang berada di peringkat kedua klasemen dengan raihan 31 poin. (Antara)
Dua Pemain Baru MU Berpeluang Hadapi Arema
Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 01 September 2016 | 11:05 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
21 November 2024 | 17:47 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI