Trio MSN Barcelona Bikin Guardiola Khawatir

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 31 Agustus 2016 | 08:57 WIB
Trio MSN Barcelona Bikin Guardiola Khawatir
Trio MSN Barcelona--Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar--jadi salah satu kunci sukses Barcelona musim ini. [Reuters/Albert Gea]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laga berat akan dilakoni Manchester City di tahap awal Liga Champions musim  ini. Pasalnya di fase grup kompetisi kasta tertinggi benua biru itu, City akan menghadapi klub terbaik Eropa, Barcelona.

Menghadapi Barcelona, manajer City Josep Guardiola mengaku khawatir. Selain gaya bermain Barcelona yang semakin matang di bawah asuhan Luis Enrique, Guardiola juga mengkhawatirkan ketajaman Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar.

Menurut manajer yang akrab di sapa Pep, trio penyerang Barcelona yang dikenal dengan julukan MSN itu bisa membuat keseimbangan timnya berantakan dan mengobrak-abrik lini pertahanan The Citizens.

"Apakah menghadapi Barcelona ini terlalu awal bagi kami? Itu semua terserah bagaimana anda melihatnya. Kami harus menampilkan permainan terbaik, karena tidak ada yang lebih hebat dari mereka (Barcelona)," tutur Pep.

"Tiga penyerang mereka (Messi, Suarez dan Neymar) bisa membuat tim anda kehilangan keseimbangan. Jadi kami harus bekerja ekstra keras," ujarnya.

Tergabung di Grup C, selain Barcelona, City juga akan bersaing dengan Celtic FC dan Borussia Monchengladbach dalam perebutan tiket ke fase gugur.(Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI