"Barcelona adalah tempatnya hidup di dunia. Dan dia menunjukkan itu ke dalam tato. Lionel bisa hidup dan bermain di manapun, tapi dia memilih Barcelona dan akan tinggal di sini selamanya," ujar Lopez.
5. Religius
Tato yang paling baru dibuat Messi adalah yang bergambar wajah Yesus di lengan kanannya. Selain terkenal akan kelihaiannya dalam urusan menggocek bola dan membobol gawang lawan, Messi memang juga dikenal pribadi yang religius.
Setiap kali merayakan golnya, Messi tak lupa menengadahkan jari-jari telunjuknya yang menunjuk ke langit sebagai tanda bersyukur atas anugerah yang Tuhan berikan kepadanya. (Sports Keeda)