Sikut Bek West Ham, Aguero Terancam Absen di Derby Manchester

Liberty Jemadu Suara.Com
Senin, 29 Agustus 2016 | 06:19 WIB
Sikut Bek West Ham, Aguero Terancam Absen di Derby Manchester
Manajer Manchester City, Pep Guardiola, menyambut Sergio Aguero saat digantikan oleh Fernando di laga kontra West Ham, Minggu (28/8) [Reuters/Darren Staples].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Strike Manchester City, Sergio Aguero, terancam dihukum asosiasi sepak bola Inggris (FA) karena menghantam wajah bek West Ham, Winston Reid dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris, Minggu (28/8/2016).

Dalam laga dimenangkan City dengan skor 3-1 itu, aksi Aguero itu memang luput dari perhatian wasit dan tak dikenai sanksi. Tetapi tindakannya yang menyikut Reid terlihat jelas dalam rekaman pertandingan.

"Terlihat tak bagus dalam cuplikan. Menurut saya dia akan tertimpa masalah," kata Robbie Savage, eks gelandang Blackburn Rovers yang kini menjadi komentator pertandingan di BBC Radio 5.

"Saya tak bisa bilang bahwa dia sengaja, tetapi tayangan ulang menunjukkan dia seperti sengaja mengayunkan tangan ke belakang dan menghantam leher Reid," imbuh Savage.

FA sendiri akan menganalisis hasil tayangan ulang televisi, menentukan apakah tindakan itu disengaja atau tidak, dan menjatuhkan hukuman kepada striker asal Argentina tersebut.

Jika terbukti bersalah dan dijatuhkan hukuman larangan bertanding, maka Aguero terancam absen di laga kontra rival sekota, Manchester United pada 10 September mendatang. (BBC/Goal)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI