Suara.com - Marcus Rashford menegaskan bahwa dia tidak peduli dengan waktu pertandingan yang sedikit dia dimainkan oleh Jose Mourinho. Hal itu dikatakan Rashford setelah memastikan kemenangan Manchester City atas Hull City.
Rashford tidak dimainkan memperkuat MU sejak terakhir tampil saat menang atas Leicester City. Pemain internasional Inggris ini akhirnya mendapatkan kesempatan untuk bermain memperkuat MU di Premier League musim ini.
Jose Mourinho memasukan Rashford menggantikan Juan Mata di menit ke-71 saat bertandang ke KCOM Stadium. Pemain berusia 18 tahun itu pun menunjukkan kualitas dengan mencetak gol kemenangan MU di menit ke-90.
Gol Rashford tersebut membuat MU meraih kemenangan 100 persen di awal musim ini di tangan manajer Mourinho. Namun demikian, Rashford pun menegaskan bahwa dia tidak peduli dengan jarang dirinya dimainkan.
"Ini adalah bagian dari sebuah pertandingan," kata Rashford. "Saya hanya bisa menghadapi itu, dengan bekerja keras saat latihan dan hanya bekerja untuk momen seperti ini."
Rashford pun merasa hal yang positif bisa bermain dengan Zlatan Ibrahimovic "Sangat menakjubkan berada di sekitar mereka setiap hari dan belajar banyak dari mereka, jadi saya berharap itu terus berlanjut." (Scoresway)
Cetak Gol Kemenangan MU, Ini Komentar Rashford
Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 28 Agustus 2016 | 14:31 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Manchester United Musim Ini Terburuk Sepanjang Sejarah
20 Januari 2025 | 09:48 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI