Ini Alasan Southampton Gagal Pulang Bawa Poin dari Kandang MU

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Sabtu, 20 Agustus 2016 | 15:29 WIB
Ini Alasan Southampton Gagal Pulang Bawa Poin dari Kandang MU
Manajer Southampton, Claude Puel (kanan), bersama manajer Manchester United, Jose Mourinho, saat kedua klub bertemu, (19/8) [Reuters/Jason Cairnduff]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kekalahan 0-2 dari Manchester United di Old Trafford dalam lanjutan Liga Inggris, Jumat (19/8/2016) atau Sabtu dini hari WIB, yang dibawa pulang Southampton menimbulkan kekecewaan mendalam di hati Claude Puel.

Manajer Southampton itu menilai timnya tidak pantas menerima hasil ini, yang notabene jadi kekalahan perdana musim ini, andai Dusan Tadic dan kawan-kawan memiliki penyelesaian akhir yang bagus. Southampton memang bukan tanpa peluang pada laga ini.

Tadic sempat membobol gawang MU yang dikawal David De Gea pada babak kedua. Namun, gol itu dianulir wasit lantaran pemain berkebangsaan Serbia tersebut lebih dulu terperangkap offside.

"Mungkin di 15 menit pertama kami tak bermain baik. Tapi, setelah itu saya pikir kami bermain bagus. Kami bermain dengan kualitas, kontrol dan umpan yang baik, dan beberapa situasi tertentu sangat positif. Tapi, kami harus menuntaskannya jadi gol," jelas Puel.

"Sekarang kita harus memperbaiki beberapa kesalahan, termasuk soal pertahanan. (Contohnya) kami membiarkan MU lakukan serangan balik," lanjut Puel.

Setan Merah membuka keunggulan di menit ke-36 lewat sundulan Zlatan Ibrahimovic setelah menerima umpan Wayne Rooney dari sisi kanan. Striker asal Swedia ini kembali menambah perbendaharaan golnya untuk MU di menit ke-52 lewat titik 12 pas. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI