Suara.com - Manajer Manchester City Pep Guardiola sekali lagi mengungkapkan kekagumannya akan kemampuan Joe Hart. Namun demikian Guardiola tetap tidak ingin mencegah jika kipernya tersebut ingin meninggalkan Etihad Stadium.
Kiper timnas Inggris ini memang sudah tidak masuk dalam starting eleven saat Manchester City menghadapi Sunderland di laga pembuka Premier League. Hart juga hanya ada di bangku cadangan saat City bermain di Liga Champions menghadapi Steaua Bucuresti.
Kabarnya City semakin dekat memboyong Claudio Bravo dari Barcelona. Tentu saja hal itu akan membuat posisi Hart semakin sulit untuk bisa kembali menjadi kiper No.1 City. Apalagi Willy Caballero sedang mendapatkan kepercayaan dari Guardiola.
Mantan pelatih Barcelona ini pun mengaku telah melakukan pembicaraan terbuka dengan Hart dan berharap dia mau bertarung untuk bisa mendapatkan tempatnya lagi di skuat utama. Namun Guardiola pun tetap membuka pintu jika Hart ingin meninggalkan City.
"Saya telah berbicara dengan Joe satu saat ketika kami bertemu di Cina. Saya memiliki banyak rasa hormat untuk dia sebagai pribadi dan sebagai kiper dia berharga," ungkap Guardiola.
"Saya ingin kebahagiaan bagi para pemain. Saya tidak ingin pemain tinggal jika mereka tidak ingin. Sampai [Agustus] 31, semuanya terbuka. Jika Joe masih di sini, dia akan menjadi pemain untuk bertarung dengan kiper lain untuk mendapatkan tempatnya," ujarnya. (Sport Mole)
Guardiola Buka Pintu bagi Joe Hart Tinggalkan City
Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 20 Agustus 2016 | 00:28 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Manchester United Dirumorkan Rekrut Mimpi Buruk Manchester City
07 November 2024 | 11:29 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI