Suara.com - Diego Costa mengeluhkan soal tekanan yang dirasakannya di Liga Inggris. Striker Chelsea ini mengklaim bahwa dia telah menjadi target ketidakadilan oleh wasit Inggris.
Costa menjadi bintang kemenangan Chelsea setelah golnya menjelang akhir laga menentukan kemenangan skuatnya atas West Ham United di laga pembuka musim. Namun usai pertandingan tersebut striker berusia 27 tahun ini lebih disorot soal pelanggarannya kepada kiper lawan, Adrian.
Striker internasional Spanyol ini telah mendapatkan kartu kuning dalam pertandingan tersebut sebelum lolos dari hukuman menyusul pelanggarannya pada kiper West Ham. Costa pun merasa bahwa dia telah menjadi target dari wasit di Inggris daripada pemain lainnya.
"Saya tidak bisa meminta apa-apa, orang-orang di sini selalu mencintaiku. Itu adalah dukungan yang saya selalu hargai. Sangat penting untuk mendapatkan tiga poin, penting untuk memulai dengan kemenangan," kata Costa kepada kepada ESPN Brasil.
"Saya sadar [aturan kartu kuning baru] sekarang. Kedua kalinya saya pergi untuk berbicara dengan dia (wasit), dia menunjukkan [kartu kuning]. Saya bahkan merasa agak aneh, tapi kemudian saya mengerti. Saya pergi untuk meminta maaf di paruh waktu pada waktu dan hanya itu," ujarnya.
"Namun saya akan jujur, saya menjadi target di sini, oleh wasit, orang-orang ... jika saya melakukan sesuatu, itu benar-benar berbeda dibandingkan jika pemain lain melakukannya. Itu perlu dilihat, bahwa orang-orang ini telah menargetkan saya," keluhnya. (Sportmole)
Striker Chelsea Ini Merasa Diperlakukan Tak Adil oleh Wasit
Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 17 Agustus 2016 | 14:55 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Hasil Carabao Cup: Debut Manis Ruud van Nistelrooy, The Blues dan The Citizen Tumbang
31 Oktober 2024 | 09:36 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI