Suara.com - Setelah berminggu-minggu bernegosiasi, Manchester United kabarnya telah mencapai kesepakatan dengan Juventus terkait transfer Paul Pogba ke Old Trafford.
Berdasarkan berita terbaru yang berkembang, kepastian baliknya Pogba ke Setan Merah hanya tinggal menunggu pengumuman resmi pihak MU ataupun Juventus.
Seperti rumor sebelumnya, nilai transfer gelandang asal Prancis berusia 23 tahun itu mencapai 100 juta poundsterling (sekitar Rp1,7 triliun).
Jika benar, maka Pogba dipastikan menjadi pemain termahal dunia, menggeser Gareth Bale yang sebelumnya dibeli Real Madrid dari Tottenham Hotspur dengan banderol 86 juta poundsterling.
Pogba sendiri saat ini masih menjalani liburan di Amerika Serikat usai memperkuat tim nasional Prancis di Piala Eropa 2016 lalu di kandang sendiri.
Pemain yang kerap gonta-ganti model rambut ini memutuskan balik ke MU tepat empat tahun usai pengumuman kepindahannya ke Juventus yang dikonfirmasi langsung manajer MU saat itu, Sir Alex Ferguson.
Sebelumnya, manajer baru MU, Jose Mourinho, juga sempat menyatakan ingin proses transfer termahal di dunia ini segera selesai, paling lambat akhir pekan ini.
Pernyatan itu disampaikan Mourinho usai Setan Merah hanya bermain imbang tanpa gol melawan Everton dalam laga persahabatan di Old Trafford, Rabu (3/8/2016) atau Kamis dini hari WIB. (Mirror/Manchester Evening News)