Suara.com - Eks manajer Manchester City, Sven-Goran Eriksson menjagokan Manchester United untuk memenangkan trofi Liga Premier musim depan. Alasan Eriksson menjagokan MU cukup sederhana, yaitu kombinasi Jose Mourinho dan Zlatan Ibrahimovic.
Menggantikan Louis van Gaal, Liga Inggris musim 2016/17 akan menjadi musim perdana Jose Mourinho bersama Manchester United. Begitu pula dengan eks anak asuh Mourinho, Zlatan Ibrahimovic yang akhir musim lalu memilih meninggalkan PSG.
Seperti diketahui, Ibrahimovic pernah menjadi pemain Mourinho di Serie A saat pria asal Portugal melatih Inter Milan.
"Saya tidak terkejut dia (Ibrahimovic) pilih United," tukas Eriksson.
"Mourinho memiliki segudang reputasi, dan begitu pula Zlatan. Saat mereka bergabung dengan klub baru, maka keduanya memenangkan gelar di musim pertama mereka," ujar pria yang kini melatih klub Cina.
"Jadi kenapa tidak? Mourinho dan Zlatan sudah cukup untuk memenangkan Liga Premier," sambungnya. (Soccerway)
Ibrahimovic dan Mourinho, Jaminan Juara bagi MU
Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 30 Juli 2016 | 13:29 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Hasil Liga Europa: Manchester United Lolos Langsung ke 16 Besar, AS Roma ke Playoff
31 Januari 2025 | 07:53 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI