Suara.com - Manchester United semakin optimistis soal peluangnya membawa pulang kembali Paul Pogba ke Old Trafford. Siap menggelontorkan dana sebesar 100 juta Poundstering, Setan Merah yakin Juventus bakal melepas gelandang muda asal Prancis itu.
Seperti diketahui, sebelumnya Juventus pernah menegaskan tidak ingin menjual Pogba. Akan tetapi dengan nilai tinggi yang ditawarkan, dan keinginan Si Nyonya Tua memboyong Gonzalo Higuain dari Napoli, optimisme Manchester Merah tampaknya cukup masuk akal.
Pogba "dibuang" MU saat masih di bawah manajerial Sir Alex Ferguson ke Juventus pada 3 Agustus 2012. Ferguson sangat berang dengan Pogba kala itu yang dinilai tak menghormati MU setelah enggan menandatangani kontrak baru.
Bersama MU Pogba hanya tiga kali tampil di ajang Liga Inggris dan empat di ajang lainnya. Sedangkan, di Juventus dia menjelma jadi "ruh" lini tengah klub asal Turin itu sejak musim pertamanya.
Begitu banyak gelar telah diraih Pogba bersama Juventus, diantaranya quattrick beruntun Scudetto Serie A Italia; 2012/13, 2013/14, 2014/15, 2015-16. (Dailymail)
MU Yakin Mampu Menangkan 'Hati' Pogba
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 20 Juli 2016 | 12:07 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Man United Susah Payah Kalahkan Bodo Glimt, Ruben Amorim Kaget Sendiri: Kami Punya Masalah...
29 November 2024 | 10:06 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI