Diimingi Untung Berlipat, Madrid Tolak Hasrat Chelsea atas Morata

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Sabtu, 09 Juli 2016 | 21:02 WIB
Diimingi Untung Berlipat, Madrid Tolak Hasrat Chelsea atas Morata
Striker baru Real Madrid, Alvaro Morata [Reuters]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub raksasa Spanyol, Real Madrid, dikabarkan telah menolak tawaran Chelsea untuk melepas striker yang belum lama ini diboyong kembali dari Juventus, Alvaro Morata. Madrid enggan melepas Morata kendati diiming-imingi keuntungan dua kali lipat dari hasil pembelian pada pihak Juventus.

Menurut agen sang pemain, Juanma Lopez, harga jual Morata dikisaran 60-75 juta euro (sekitar Rp870 miliar-1 triliun). Namun, pihak Madrid tetap kukuh dengan membanderol Morata seharga 75 juta euro. Sedangkan, tawaran pihak Chelsea hanya sebesar 60 juta euro.

Morata dikonfirmasi balik ke Madrid pada 21 Juni lalu. Pihak Los Blancos menggunakan klausul pembelian kembali (buy-back clause) sebagaimana tertera pada perjanjian penjualan Morata ke Juventus pada 19 Juli 2014, dengan banderol 30 juta euro. Madrid sendiri merugi 10 juta euro dibanding saat menjualnya ke Juventus.

Andai Morata jadi hijrah ke Chelsea, maka dia akan bernostalgia dengan Antonio Conte yang hanya sempat melatihnya saat pramusim di Juventus. Pasalnya, tak lama setelah itu, Conte memutuskan menerima tantangan jadi pelatih tim nasional Italia sebelum akhirnya kini menukangi Chelsea.

Selama dua musim memperkuat Juventus, Morata total tampil sebanyak 93 pertandingan dan mencetak 27 gol di semua kompetisi. Bersama klub asal Turin, Italia, itu striker berusia 23 tahun ini merasakan dua kali mengangkat trofi Scudetto Serie A Italia dan Piala Italia.

Morata merupakan lulusan akademi sepakbola Madrid. Dia memulai debutnya di tim senior pada 12 Desember 2010 menggantikan Angel Di Maria di menit ke-88 saat Madrid menang 3-1 di ajang La Liga atas Real Zaragoza. (Marca)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI