Suara.com - Tinggal setahap lagi mimpi Antonio Candreva berseragam Napoli musim depan bakal terwujud. Pihak Lazio, selaku pemilik Candreva, isunya telah sepakat dengan nilai transfer sang pemain ke Napoli; 25 juta euro (sekitar Rp362 miliar).
Sebelumnya, pemain yang belum lama ini tampil bersama tim nasional Italia di Piala Eropa 2016 itu juga kabarnya diincar Chelsea dan Inter Milan. Namun, agen sang pemain, Federico Pastorello, mengaku Candreva lebih tertarik pinangan Napoli.
Meski tergoda dengan prospek bermain bersama tim asuhan Maurizio Sarri, namun Pastorello menegaskan belum ada kepastian kliennya akan bergabung musim depan. Pasalnya, kedua belah pihak masih menegosiasikan soal kontrak.
"Kami hanya mengetahui Lazio dan Napoli telah mencapai kesepakatan pada Kamis lalu. Dan Antonio senang dengan tujuan berikutnya ke Napoli. Kini, kami akan mengajukan penawaran pribadi dan kita lihat saja hasilnya nanti seperti apa," kata Pastorello.
Musim lalu Candreva tampil di 43 pertandingan di semua kompetisi bersama Lazio dan mencetak 12 gol. Winger berusia 29 tahun ini datang ke Lazio pada Januari 2012 dengan status bebas transfer. (Soccerway)