Suara.com - Peluang Alexandre Pato untuk tetap berseragam Chelsea musim depan masih terbuka. Menurut agen sang pemain, Gilmar Veloz, masih ada kemungkinan Chelsea mempermanenkan status pemain itu.
Seperti diketahui, Pato bergabung dengan The Blues sejak Januari lalu dengan status pinjaman dari Corinthians. Akan tetapi di bawah Guus Hiddink, Pato hanya dua kali tampil di Liga Premier dengan membukukan satu gol.
Kontrak peminjaman Pato sendiri akan berakhir pada 30 Juni. Namun dengan datangnya manajer baru, Antonio Conte, pilihan yang dimiliki Chelsea untuk menaikan status pemain itu mungkin saja direalisasikan.
"Dokumen Pato untuk kontrak selama empat tahun bersama Chelsea sudah siap. Itu jika Chelsea menginginkannya," tukas Veloz.
"Saya tidak tahu keputusan apa yang akan diambil Chelsea. Saya bukan Roman Abramovich," sambungnya.
"Jika Chelsea memutuskan untuk tidak membelinya, maka nasib Pato berada di tangan Corinthians," sambungnya lagi.
Sejumlah klub dikabarkan sudah menyatakan minat atas eks pemain AC Milan tersebut. Diantaranya adalah Inter Milan, Sao Paulo, Palmeiras dan Flamengo. (Soccerway)
Pato Mungkin Saja Tetap Berseragam Chelsea Musim Depan
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 29 Juni 2016 | 20:09 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
24 November 2024 | 16:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI