Balik ke Madrid, Morata Curhat di Medsos

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Sabtu, 25 Juni 2016 | 07:07 WIB
Balik ke Madrid, Morata Curhat di Medsos
Alvaro Morata kini tengah memperkuat tim nasional Spanyol di Piala Eropa 2016 [AFP/Loic Venance]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Alvaro Morata tidak bisa menahan keharuannya harus berpisah dengan rekan-rekannya di Juventus. Striker berusia 23 tahun itu pada, Jumat (24/6/2016), dikonfirmasi resmi balik ke klub tempat dimana memulai karier profesionalnya, Real Madrid.

Madrid menggunakan klausul pembelian kembali (buy-back clause) untuk membawa pulang Morata ke Santiago Bernabeu--kandang Madrid, sebagaimana tertuang pada kontrak penjualan sang pemain ke Juventus pada Juli 2014 silam.

Madrid harus merogoh kocek 23 juta poundsterling (sekitar Rp421 miliar) untuk mendapatkan kembali Morata. Nilai ini lebih tinggi dibanding saat klub yang belum lama ini sukses meraih trofi Liga Champions itu menjualnya ke Juventus; 20 juta euro.

Atas lancarnya proses transfer ke Madrid, Morata pun menuliskan pesan terima kasih kepada Juventus yang diunggah ke media sosial dan website resmi dirinya. Dalam tulisannya Morata mengungkapkan kebanggaan jadi bagian dari Juventus.

"Dimanapun saya pergi saya akan selalu merasa seperti Juventino--fans Juventus. Saya bisa mengatakan bangga dengan suara keras bahwa saya pernah mengenakan seragam Juventus dan menjadi bagian dari saat mereka jadi juara (scudetto)," ungkap Morata dalam tulisannya yang sepanjang lima paragraf tersebut. (Daily Mail)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI