Suara.com - Sukses Isco bawa Real Madrid jadi kampiun di Liga Champions musim ini rupanya tak serta-merta membuat posisinya aman pula di skuat tim nasional Spanyol.
Terbukti, nama gelandang berusia 24 tahun itu tak masuk dalam daftar skuat final 23 pemain yang akan berlaga di Piala Eropa 2016 yang diumumkan pelatih timnas Spanyol, Vicente del Bosque, Selasa (31/5/2016).
Tidak konsistennya performa Isco musim ini ditenggarai jadi salah satu faktor utama pencoretan namanya dari skuat tim yang bertekad meraih hattrick beruntun di event empat tahunan itu nanti.
Kendati begitu, del Bosque enggan membicarakan secara detail keputusannya meninggalkan Isco tetap di Spanyol. Del Bosque berkilah siap mempertanggungjawabkan keputusannya ini.
"Kami mencoba untuk memberikan keseimbangan dalam skuat," kata del Bosque, 65 tahun, yang telah menjadi arsitek Tim Matador sejak 2008.
"Setiap orang pastinya ingin berpartisipasi dalam tim ini, tapi kami hanya punya slot 23 pemain. Pemain yang terpilih itu karena kami telah lakukan evaluasi. Saya siap bertanggung jawab atas keputusan ini," pungkas del Bosque.
Selain Isco, del Bosque juga mencoret nama Saul Niguez yang sebelumnya masuk dalam 27 pemain sementara timnas Spanyol yang dipersiapkan ke Piala Eropa 2016.
Seperti diketahui, Niguez turut memiliki peran penting dalam membawa Atletico Madrid ke final Liga Champions sebelum timnya akhirnya harus mengakui kehebatan tim sekotanya itu dalam drama adu penalti.
Skuat Final 23 Pemain Spanyol di Piala Eropa 2016
Kiper: Iker Casillas (Porto), David De Gea (Manchester United), Sergio Rico (Sevilla)