Suara.com - Kapten tim nasional Argentina, Lionel Messi, kini tengah berpacu dengan waktu guna menyembuhkan cedera yang membekapnya. Seperti diketahui, Messi mengalami cedera punggung dan terancam batal ikut berpartisipasi di ajang Copa America.
Cedera tersebut dialami Messi saat Argentina menghadapi Hoduras di laga persahabatan. Dalam laga yang dimenangkan Argentina 1-0 itu, Messi tidak bisa mengikuti laga hingga akhir setelah bertabrakan dengan pemain lawan.
Saat ini, Messi melakukan perawatan intensif. Perlahan tapi pasti, cedera tersebut dikabarkan mulai pulih dan punggawa Barcelona itu mulai menjalani latihan fisik.
Di Copa America tahun ini, Argentina tergabung di Grup D. Di laga perdananya pada 6 Juni mendatang, Albiceleste akan menghadapi Cile, tim yang mengalahkan mereka di final Copa America tahun lalu.
Selain Cile, Argentina juga akan berebut poin dengan Panama dan Bolivia. (Soccerway)
Ingin Hadapi Cile, Messi Berpacu dengan Waktu
Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 31 Mei 2016 | 16:11 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Trio MSN Legendaris Barcelona Resmi Dirilis ke Game eFootball
25 November 2024 | 17:15 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI