Benarkah Tanpa Ronaldo Madrid Tak Berdaya? Ini Jawaban Ramos

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Minggu, 22 Mei 2016 | 08:08 WIB
Benarkah Tanpa Ronaldo Madrid Tak Berdaya? Ini Jawaban Ramos
Striker Real Madrid, Cristiano Ronaldo, jadi tumpuan utama lini depan timnya saat hadapi Atletico Madrid di final Liga Champions, 28 Mei mendatang [Reuters/Miguel Vidal]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, akui timnya bersyukur memiliki pemain sekaliber Cristiano Ronaldo. Kehadiran mega bintang asal Portugal itu tidak ubahnya menjadi jaminan akan hadirnya tiap gol yang diharapkan Mdarid.

Ketajaman striker berusia 31 tahun ini memang tak perlu diragukan lagi. Bahkan, dia mampu mencetak gol dari kedua kakinya dengan sama tajamnya. Sundulannya pun cukup akurat, sampai membuat tiap penjaga gawang lawan kerap ketar-ketir ketika menghadapinya.

Terbukti, musim ini saja Ronaldo telah membukukan 51 gol dari 47 penampilannya di semua kompetisi. Gol tersebut 16 diantaranya dicetak di arena Liga Champions dari 11 pertandingan.

Kini, ketajamannya kembali diharapkan Los Blancos saat jalani laga final Liga Champions melawan tim sekotanya, Atletico Madrid, 28 Mei mendatang, di Stadion San Siro, Milan, Italia.

"Sulit membayangkan Real Madrid tanpa Cristiano. Kami sangat bahagia memilikinya, karena dia bisa menjamin setidaknya 50 gol di tiap musim," kata Ramos, 30 tahun, kepada UEFA.com.

"Sangat sulit bisa menjaga konsistensi tersebut selama bertahun-tahun, tapi dia mampu melakukannya. Tak ada yang meragukan jika dia pemain spesial yang bisa membuat tim menang," tambah Ramos. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI