Juventus Sandingkan Gelar "Scudetto" dengan Piala Italia

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Minggu, 22 Mei 2016 | 05:03 WIB
Juventus Sandingkan Gelar "Scudetto" dengan Piala Italia
Striker Juventus, Alvaro Morata, merayakan golnya ke gawang AC Milan dalam final Piala Italia di Stadion Olimpico, Roma, (21/5) [Reuters/Tony Gentile]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juventus tutup akhir musim 2015/16 dengan sempurna. Setelah sukses pertahankan scudetto Serie A Italia, kini giliran trofi Piala Italia yang kembali mereka genggam dalam final yang berlangsung, Sabtu (21/5/2016) atau Minggu dini hari WIB.

Bermain di Stadion Olimpico, Roma, tim asuhan Massimiliano Allegri itu harus bekerja ekstra keras melawan AC Milan. Butuh waktu 120 menit bagi Juventus untuk memastikan gelar keduanya musim ini dengan menang tipis 1-0 setelah hingga waktu normal 90 menit kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Gol tunggal La Vecchia Signora dicetak penyerang asal Spanyol, Alvaro Morata, di menit ke-110. Uniknya, Morata berhasil mencetak gol setelah baru dua menit diturunkan Allegri menggantikan Hernanes di menit ke-108.

Kepercayaan ini rupanya tak disia-siakan penyerang yang masuk dalam skuat sementara yang dipersiapkan tim nasional Spanyol untuk tampil di Piala Eropa 2016 Prancis tersebut.

Berawal dari sebuah serangan dari lapangan tengah, Juan Cuadrado mengirim umpan silang dari sisi kanan ke arah Morata yang lolos dari jebakan offside dan tak terkawal barisan belakang I Rossoneri.

Umpan ini langsung disambut tendangan kaki kanan penyerang bernomor punggung sembilan itu yang mengarahkan bola ke sisi kanan bawah gawang Milan yang dijaga Gianluigi Donnarumma.

Kemenangan tersebut membuat Juventus meraih trofi Piala Italia ke-11-nya. Catatan ini menambah panjang rekor Juventus sebagai tim terbanyak yang meraih gelar di kejuaraan "kelas dua" persepakbolaan Italia itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI