Legenda Madrid Ini Yakin Barca Juarai La Liga

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 12 Mei 2016 | 14:15 WIB
Legenda Madrid Ini Yakin Barca Juarai La Liga
Jose Antonio Camacho - shutterstock
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Barcelona dan Real Madrid masih berpeluang meraih gelar La Liga. Namun salah satu legenda Madrid Jose Antonio Camacho yakin bahwa Barca akan memastikan gelar La Liga akhir pekan ini.

Barca memimpin klasemen La Liga dan unggul satu poin dari Madrid yang berada di posisi kedua. Klub Catalan ini akan memastikan gelar La Liga jika berhasil Granada dimana di saaat bersama Los Blancos akan melawan Deportivo La Coruna.

Namun, mantan pemain dan pelatih Madrid Camacho memprediksikan bahwa Barca akan memastikan gelar La Liga akhir pekan ini. Namun dia mengaku terkejut dengan kekalahan Atletico Madrid atas Levante.

"Saya sekali, Barcelona akan memenangi La Liga," ungkap Camacho. "Di hari lainnya saya terkejut dengan kekalahan Atletico di Levante karena saya tidak berharap itu dari tim dengan pengalaman."  

"Namun saya ingin Madrid memenangi Liga Champions. Saya pikir kedua tim ini (Madrid dan Atletico) akan tiba di Milan dengan kondisi sempurna namun apa yang dibutuhkan adalah mental yang tepat," tukas Camacho. (Football Italia)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI