Bungkam Villarreal, Liverpool Jumpa Sevilla di Final

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 06 Mei 2016 | 04:27 WIB
Bungkam Villarreal, Liverpool Jumpa Sevilla di Final
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp (kanan), memeluk anak asuhnya Daniel Sturridge usai timnya memastikan diri lolos ke final Liga Europa, (5/5) [Reuters/Phil Noble]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Doa para pemain Liverpool untuk lolos ke final Liga Europa musim ini terkabul. Tim asuhan Jurgen Klopp tersebut melaju ke partai puncak setelah di leg kedua semifinal melawan Villarreal, Kamis (5/5/2016), menang 3-0.

Kemenangan ini membuat Liverpool unggul agregat 3-1 setelah di leg pertama, 28 April lalu, di kandang Villarreal, kalah 0-1. Ini akan jadi penampilan keempat Liverpool di ajang yang dahulu bernama Piala UEFA ini.

Sebelumnya, dari tiga partai final yang dilakoni Liverpool, tim berjuluk The Reds itu selalu sukses jadi juara; 1972/73, 1975/76, dan 2000/01.

Jalannya Pertandingan

Sementara itu, di leg kedua yang berlangsung di markas kebanggaan mereka, Anfield, The Reds sudah unggul di menit ketujuh lewat gol bunuh diri kapten Villarreal, Bruno Soriano. Gol ini bermula lewat umpan silang mendatar Nathaniel Clyne dari sayap kanan.

Umpan yang langsung menuju jantung pertahanan Villarreal ini bisa ditepis penjaga gawang Villarreal, Alphonse Areola. Nahas, bola muntahan itu mengarah ke Roberto Firmino yang langsung mengarahkan lagi bola ke arah depan gawang Areola yang malah membentur Soriano dan masuk ke gawang sendiri.

Asa The Reds akhirnya bangkit setelah Daniel Sturridge mencetak gol kedua untuk mereka di menit ke-63. Dan gol terakhir The Reds pada laga ini tercipta di menit ke-83 lewat sontekan kaki Adam Lallana.

Di partai final, Liverpool akan menghadapi Sevilla yang di hari yang sama menang atas wakil Ukraina, Shakhtar Donetks, 3-1. Hasil itu membuat Sevilla unggul agregat 5-3.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI