Suara.com - Dominasi Bayern Munich di babak semifinal Liga Champions tidak perlu diragukan lagi. Menghadapi Atletico Madrid di dua leg, statistik mencatat, Bayern tampil jauh lebih bagus dan dominan.
Namun sayangnya, Dewi Fortuna tidak kehebatan Die Roten. Suka tidak suka, raksasa Bundesliga disingkirkan Atletico Madrid yang memainkan sepak bola bertahan.
Di leg kedua yang berlangsung di Allianz Arena, Rabu (4/5/2016), Bayern menang 2-1. Hasil tersebut menjadikan agregat antara kedua tim imbang 2-2.
Namun, mengingat kekalahan Bayern 1-0 di leg pertama di Vicente Calderon, Atletico yang unggul produktivitas gol tandang berhak atas satu tiket ke partai puncak.
Kegagalan ini tentu sangat mengecewakan bagi para punggawa FC Hollywood yang tampil sangat bagus di dua leg itu. Tidak terkecuali salah satu pemain bintang mereka, Arturo Vidal.
"Saya bingung, kenapa bola sulit sekali masuk ke dalam gawang. Kami menciptakan banyak sekali peluang, hanya saja bola tidak masuk ke dalam gawang," kata Vidal.
"Saya pikir kami unggul di dua leg. Menghadapi tim terbaik di dunia, mereka (Atletico) memainkan gaya sepak bola yang buruk," sambung eks punggawa Juventus. (Football Espana)
"Yang Main Jelek Menang"
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 04 Mei 2016 | 19:47 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kontestan Liga Champions Berniat Boyong Jay Idzes
24 Desember 2024 | 08:50 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI