Suara.com - Latihan fisik terus digenjot para pemain Persis Solo jelang mengikuti kelanjutan pertandingan di Grup 3 Torabika Soccer Championship (TSC) Seri B 2016. Sejauh ini, stamina Bayu Andra dan kawan-kawan masih dalam taraf 75 persen.
Hal itu sebagaimana dikemukakan pelatih mereka, Widyantoro. "Stamina para pemain rata-rata masih sekitar 70 hingga 75 persen, sehingga mereka harus terus latihan fisik," ujar Widyantoro usai gelar latihan bersama skuatnya di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (2/5/2016).
"Kami masih perlu genjot latihan fisik pemain karena kompetisi TSC (Seri B) cukup ketat. Pemainnya jangan sampai ada penurunan stamina selama dua kali 45 menit," katanya.
Menurut Widyantoro, kompetisi ISC jadwalnya tidak sepadat pada Divisi Utama atau turnamen yang diikuti Persis sebelumnya. Berdasarkan jadwal yang telah disusun, Persis dijadwalkan bertanding sekitar tiap sepekan sekali.
Alhasil, mereka pun butuh stamina yang baik untuk menjalani kompetisi ini. "Kami berharap pemain Persis staminanya bisa mendekati sekitar 90 persen sebelum laga kedua melawan Persibangga, di Purbalingga pada, Sabtu (7/5/2016)," ungkap Widyantoro.
Lebih jauh, Widyantoro mengatakan Persis memiliki keuntungan dapat mengumpulkan pemainnya untuk latihan bersama waktunya lebih lama dibanding tim-tim lainnya di Grup 3 TSC B. Karena itu, timnya memanfaatkan waktu luang sekitar sepekan ini untuk meningkatkan stamina dan kerja sama antara pemain lini.
Di sisi lain, Widyantoro menjelaskan timnya masih mencari tambahan tiga pemain baru untuk posisi striker, gelandang, dan bek tengah untuk menggenapkan skuat menjadi 25 pemain. (Antara)