Suara.com - Manajer Guus Hiddink menepis spekulasi yang menyebutkan bahwa Eden Hazard akan meninggalkan sang juara bertahan Liga Champions Chelsea, menegaskan bahwa sang pemain sayap itu ingin bertahan di Stamford Bridge.
Sumbangan 14 gol yang dibukukan pemain internasional Chelsea itu telah membantu Chelsea menjadi juara Inggris untuk kelima kalinya pada musim lalu, sekaligus membuat Hazard terpilih menjadi Pemain Terbaik versi Asosiasi Pesepak bola, dan Pemain Terbaik Liga Inggris.
Bagaimanapun, kesuburannya tidak terulang pada musim ini, di mana ia baru mencetak gol perdananya di liga pada Sabtu saat timnya menang atas Bournemouth. Pada Februari silam, pemain 25 tahun itu sempat berkata akan "sulit untuk berkata tidak kepada (tim Prancis) Paris St Germain." Hiddink berkata kepada media Inggris bahwa Hazard merupakan "pemain bertalenta, berkualitas tinggi" yang menderita akibat musim yang buruk karena sejumlah cedera yang membatasi dirinya sehingga hanya menyumbang empat gol di semua kompetisi tahun ini.
Hazard diganggu dengan masalah pada pinggangnya yang memaksanya absen selama lebih darisebulan sebelum pertandingan Sabtu melawan Bournemouth.
"Ketika ia berada dalam kapasitas mental dan dan bugar sepeunuhnya, maka ia merupakan salah satu yang terbaik. Saya memperhatikan ia bergerak lebih banyak, lebih ringan, sangat segar (pada Sabtu)," tutur Hiddink.
"Ia bermain bebas dengan tanpa keraguan di benaknya dan frustrasi apapun, maka ini merupakan sinyal bagus bagi saya." Hiddink mengatakan Hazard memiliki beberapa tahun tersisa dalam kontraknya dan "apa yang saya ketahui adalah, ia sangat gembira dengan semuanya di Chelsea dan di sekitar Chelsea. Ia sangat penting dan jika ia sebugar hari ini, hal itu terlihat." Chelsea yang menduduki peringkat kesembilan akan menjamu rival Londonnya Tottenham Hotspur pada 2 Mei. (Antara/Reuters)
Hazard Dikabarkan Ingin Tinggalkan Chelsea, Ini Jawab Hiddink
Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 25 April 2016 | 23:20 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
24 November 2024 | 16:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI