Suara.com - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, bakal bernostalgia dengan klub lamanya Real Madrid. Hal ini setelah dalam undian semifinal Liga Champions yang berlangsung, Jumat (15/4/2016), di markas besar Federasi Sepakbola Eropa (UEFA), keduanya saling dipertemukan.
Pellegrini pernah menukangi klub asal ibu kota Spanyol itu selama semusim; 2009/10. Dia dipecat setelah gagal mengangkat performa Sergio Ramos dan kawan-kawan. Ketika itu, Pellegrini hanya mampu membawa Los Blancos menempati peringkat kedua klasemen akhir La Liga, di bawah seteru abadi mereka, Barcelona.
Sedangkan, di arena Copa del Rey, Los Blancos dihentikan langkahnya oleh klub dari Divisi Dua Liga Spanyol, Alcorcon. Sementara, di kancah bergengsi Liga Champions, Madrid, disingkirkan wakil Prancis, Olympique Lyon.
Hasil minor selama semusim ini membuat petinggi Madrid gerah dan akhirnya memecat manajer asal Cile tersebut. Sebagai gantinya, Los Blancos mengangkat pelatih kontroversial, Jose Mourinho.
Selain Pellegrini, dari kubu Madrid, Cristiano Ronaldo juga akan bernostalgia di Manchester. Meski bukan berhadapan dengan Manchester United, klub lamanya, namun kehadiran Ronaldo di kota Manchester nantinya dipastikan bakal jadi sorotan para pendukung City yang notabene rival dari suporter United.
Sementara partai semifinal lainnya akan mempertemukan Atletico Madrid dan Bayern Munich. Atletico melaju ke semifinal usai menyingkirkan juara bertahan, Barcelona. Sedangkan, Munich lolos setelah menang agregat 3-2 dari wakil Portugal, Benfica.
Jadwal Semifinal Liga Champions
Leg I
Selasa, 26 April 2016, Manchester City vs Real Madrid
Rabu, 27 April 2016, Atletico Madrid vs Bayern Munich