Hadapi Wolfsburg, Ronaldo "Pede" Madrid Balikkan Keadaan

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 11 April 2016 | 12:30 WIB
Hadapi Wolfsburg, Ronaldo "Pede" Madrid Balikkan Keadaan
Pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo [Reuters/Fabian Bimmer]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tengah pekan ini, laga hidup mati akan dilakoni Real Madrid. Rabu (13/4/2016) dini hari WIB, Madrid akan menjamu Wolfsburg di leg kedua babak perempat final Liga Champions.

Dalam laga tersebut, kemenangan minimal 3-0 wajib diraih Los Galacticos bila ingin melaju ke babak semifinal. Pasalnya, Madrid saat ini tertinggal agregat dua gol dari wakil Jerman.

Menanggapi laga hidup mati yang bakal dilakoni timnya, bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo optimistis soal peluang yang dimiliki tim pimpinan Zinedine Zidane itu. Pemain asal Portugal yakin timnya mampu membalikkan keadaan.

"Selasa (waktu Madrid) malam akan menjadi malam yang sempurna. Dengan dukungan fans, akan ada keajaiban," kata Ronaldo.

"Tim yakin. Pelatih yakin dan begitu juga dengan fans," tambahnya.

"Para pemain akan mengerahkan seluruh kemampuan untuk melaju ke babak berikutnya. Hidup Madrid," sambung Ronaldo penuh semangat. (Sport-english)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI