Kalah dari Tim PON Papua, Pelatih Persipura: Kami Harus Berbenah

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Minggu, 10 April 2016 | 17:30 WIB
Kalah dari Tim PON Papua, Pelatih Persipura: Kami Harus Berbenah
Pemain Persipura Jayapura, Daniel Siogama Tata (kanan), coba merebut bola dari pemain Bali United, I Nyoman Sukarja, sat laga Grup B Bhayangkara Cup 2016, (25/3) [Antara/Nyoman Budhiana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persipura Jayapura Jafri Sastra mengakui masih banyak yang perlu dibenahi dalam skuatnya guna berlaga pada kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.

Isyarat pembenahan ini disampaikan Jafri usai Persipura takluk 1-2 dalam laga uji coba dengan tim PON Papua, Sabtu (9/4/2016), di Stadion Mandala, Jayapura.

"Saya kira, kami jajaran pelatih masih perlu lakukan pembenahan di dalam tim," kata Jafri. "Masih banyak yang harus dibenahi, sehingga nanti saat ISC, semua pemain sudah bisa mengaplikasikan apa yang telah kami berikan."

Mengenai kepastian ISC yang belum mendapat restu dari pemangku kepentingan yang kemungkinan besar diundur, Jafri mengaku mensyukuri hal itu. Dia beralasan hal itu bisa membuatnya lebih banyak waktu untuk membenahi performa anak-anak tim Mutiara Hitam.

"Kita bisa lebih banyak lagi membenahi tim ini, baik secara individu maupun secara tim. Sehingga tim ini nanti betul-betul siap untuk mengikuti ISC. Tapi sampai sekarang surat pengunduran ISC belum ada, kalau belum ada suratnya (berarti) masih abu-abu kan," pungkasnya. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI