Suara.com - Klub raksasa Jerman, Bayern Munich, mulai bentengi para pemain bintangnya dari ikut-ikutan Pep Guardiola ke Manchester City musim depan. Seperti diketahui, musim ini jadi yang terakhir bagi Guardiola bersama Munich setelah bersama selama tiga tahun.
Dan banyak rumor yang menyebutkan jika sejumlah bintang Munich akan turut bergabung dengan Guardiola di City musim depan. Terlebih, Direktur Olahraga City, Txiki Begiristain, telah melemparkan sinyal tegas terkait kemungkinan memboyong bintang-bintang asal Munich.
Adapun salah satu bintang FC Hollywood yang jadi incaran The Citizen adalah David Alaba. Namun, sulit bagi klub kaya asal Inggris itu untuk merekrut bek asal Austria tersebut menyusul perpanjangan kontrak yang dilakukan Alaba hingga Juni 2021 bersama Munich.
Di sisi lain, Chairman Munich, Karl-Heinz Rummenigge, juga telah memperingati The Citizen agar jangan mencoba-coba merayu pemain bintangnya untuk bergabung.
"Saya cukup terkejut mendengar komentar kolega saya dari Manchester City itu--Begiristain," kata Rummnigge kepada Bild, Minggu (20/3/2016). "Kontrak adalah kontrak, dan pemain harus hormati itu, begitu juga dengan Manchester City."
"Bayern Munich selalu ingin jadi tim yang bertanggung jawab. Itulah tujuan kami. Kami juga telah melakukan itu dalam kasus Alaba. Dan tidak ada klub dari Inggris dengan penawaran gila bisa membuat kami tergiur," tegas Rummenigge. (Soccerway)