Suara.com - Maju ke perempat final Liga Champions membuat Fernando Torres semakin dekat dengan impiannya. Striker Atletico Madrid ini mengatakan bahwa menjuarai Liga Champions adalah prioritas utamanya di musim ini.
Atletico melaju ke perempat final untuk tiga musim berturut turut setelah mengalahkan PSV Eindhoven lewat adu penalti. Skuat besutan Diego Simeone saat ini berada di posisi kedua La Liga namun masih terpaut 8 poin dari Barcelona di sisa sembilan pertandingan lagi.
Namun Atletico belum pernah merasakan memenangi kompetisi paling bergengsi di Eropa ini. Torres pun bertejad untuk membantu klub masa kecilnya tersebut untuk bisa lebih dari dari final 2013-2014 saat dikalahkan oleh rival sekota mereka, Real Madrid.
"Hal ini (memenangi Liga Champions ) adalah impian sejak 1903 (ketika) klub ini didirikan," kata Torres. "Saya pikir sepanjang sejarah kami memimpikan untuk memenangkan kompetisi ini."
"Ini adalah mimpi yang kami semua miliki. Sekarang kami berada di delapan besar dan itu adalah kompetisi yang kami ingin menang. Kami harus tetap fokus pada liga tapi ini adalah kompetisi semua orang ingin menang, terutama di Atletico," tukas Torres. (Scoresway)
Kalahkan PSV, Torres Semakin Dekat dengan Impiannya
Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 16 Maret 2016 | 20:05 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Suporter Bentangkan Spanduk Free Palestina dan Masjidil Aqsha, PSG Terancam Sanksi
07 November 2024 | 09:05 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI