Beto Pastikan Sriwijaya FC Lolos ke Semifinal

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 06 Maret 2016 | 01:58 WIB
Beto Pastikan Sriwijaya FC Lolos ke Semifinal
Ilustrasi Bola [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gol penyama dari Beto Goncalves membawa Sriwijaya FC lolos ke babak semifinal turnamen Piala Gubernur Kaltim 2016, setelah bermain 1-1 melawan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Sabtu (5/3/2016) malam.

Hasil seri menempatkan "Laskar Wong Kito" di urutan kedua klasemen akhir Grup B dengan nilai 4, di bawah Madura United sebagai juara grup dengan nilai 7.

Nilai yang dikumpulkan Sriwijaya FC sama dengan PS TNI, tetapi tim asuhan pelatih Benny Dollo unggul dalam "head to head" (rekor pertemuan) karena sebelumnya menang 2-1 pada laga pertama.

Tuan rumah Mitra Kukar yang sudah tidak memiliki peluang lolos seiring hasil imbang 2-2 antara Madura United melawan PS TNI di laga sebelumnya, tetap bermain ngotot ingin meraih kemenangan.

Pemain sayap Hendra Adi Bayauw membawa Mitra Kukar memimpin saat melakukan serangan balik cepat dan menjebol gawang Dian Agus Prasetyo di menit ke-59.

Akan tetapi, keunggulan tuan rumah tidak bertahan lama, karena penyerang Brazil Alberto Goncalves da Silva mampu menyamakan skor hanya tiga menit berselang.

Pemain yang akrab disapa Beto itu lolos dari perangkat "offside" lini belakang Mitra Kukar dan menuntaskan umpan panjang Yohannis Nabar melalui sepakan yang mengoyak gawang Shahar Ginanjar.

Mitra Kukar kembali bermain menekan, tetapi beberapa peluang gagal menemui sasaran. Demikian pula dengan Sriwijaya FC yang coba mengimbangi tekanan tim "Naga Mekes".

Rizky Pellu hampir mengirim Sriwijaya FC pulang, andai bola tendangannya yang mengarah ke gawang tidak segera disapu Achmad Jufriyanto saat laga tinggal menyisakan waktu normal dua menit.

 Dengan hasil laga di Tenggarong, berarti sudah empat tim yang mengantongi tiket semifinal Piala Gubernur Kaltim, yakni Pusamania Borneo FC dan Arema Cronus (Grup A), Madura United dan Sriwijaya FC (Grup B).

Dua tempat tersisa masih akan diperebutkan pada laga penyisihan terakhir Grup C di Balikpapan, Minggu (6/3), yang masing-masing mempertemukan Persiba Balikpapan dengan Surabaya United, dan Semen Padang melawan Tim PON Kaltim.

Babak semifinal Piala Gubernur Kaltim yang berlangsung 9 dan 10 Maret memakai sistem "trofeo", yakni enam tim terbagi dua grup dan langsung saling bertemu satu sama lain untuk mencari pemenang terbaik yang lolos ke babak final. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI