Suara.com - Manajer Manchester United Louis van Gaal memang menjadi sosok penting dibalik melambungnya nama pemain muda Setan Merah, Marcus Rashford. Seperti diketahui, Rashford menjadi buah bibir usai tampil impresif kala MU memastikan tiket ke babak 16 besar Liga Europa dan menumbangkan Arsenal.
Namun, manajer asal Belanda menegaskan bahwa bersinarnya pemain berusia 18 tahun itu tidak bisa menjadi dirinya akan tetap menukangi MU musim depan. Mengingat posisinya sebagai manajer MU yang mulai terancam.
"Para pemain muda ingin membuktikan diri kepada dunia, kepada manajer dan semua orang kalau mereka mampu. Jadi mereka membawa semangat baru dalam tim," kata van Gaal.
"Itulah alasan mengapa saya memutuskan tidak membeli pemain di bulan Januari. Kebijakannya adalah memiliki seleksi minim, dengan demikian anda bisa memberikan kesempatan kepada pemain muda," jelasnya.
"Sekarang anda mengira Rashford akan menyelamatkan posisi saya. Tapi tidak. Rashford memang berterimakasih atas kebijakan saya dan klub," tegasnya.
Sejak beberapa bulan lalu, berhembus kabar bahwa van Gaal akan digantikan musim depan. Eks manajer Chelsea Jose Mourinho digadang-gadang bakal menjadi pengganti van Gaal. (Soccerway)
Bersinarnya Rashford Tidak Jamin Posisi Van Gaal di Old Trafford
Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 05 Maret 2016 | 12:00 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Bintang Manchester United Kirim Pesan Spesial untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Jepang
15 November 2024 | 16:03 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI