Suara.com - Menjelang "derby" Madrid pertamanya sebagai pelatih Real Madrid pada Sabtu (27/2/2016) ini, Zinedine Zidane memuji pekerjaan luar biasa yang dilakukan pelatih Atletico Madrid Diego Simeone.
"Kami akan bermain melawan tim yang memiliki pelatih hebat. Ia sangat penting bagi timnya dan merupakan seseorang yang saya apresiasi sebagai pemain dan sebagai pelatih," kata Zidane.
Zidane menambahkan Simeone memiliki tim yang kompetitif, sehingga ia harus menemukan kunci-kunci untuk memainkan kemampuan terbaik timnya guna memenangi pertandingan.
"Simeone telah berhadapan dengan tiga pelatih Real sebelumnya dalam diri Jose Mourinho, Carlo Ancelotti, dan Rafael Benitez sepanjang empat tahun masa kerjanya di Atletico, di mana ia telah mengubah sejarah rivalitas mereka dengan Real," tambah Zidane.
Atletico tidak pernah memenangi "derby" selama 14 tahun sebelum menjuarai Piala Raja Spanyol di markas Real Santiago Bernabeu pada 2013, namun juga tak pernah kalah di Liga Spanyol dari rival sekotanya itu dalam lima pertandingan sejak itu.
"Saya tidak dapat mengevaluasi apa yang terjadi pada tim-tim lain, namun saya menghargai keberlanjutan dan pekerjaan yang kami lakukan dengan para pemain dan klub untuk memelihara stabilitas ini. Saya bersyukur untuk itu dan hasil-hasil yang ada juga membantu," kata Simeone.
Harapan kedua tim Madrid untuk meraih gelar memudar dalam beberapa pekan terakhir, mengingat Barcelona kini menggenggam keunggulan delapan angka atas Atletico di puncak klasemen. Sedangkan Real tertinggal satu angka di peringkat ketiga. Bahkan, tim juara Eropa itu memperbesar keunggulan mereka atas Real menjadi tujuh angka sejak Zidane menggantikan Rafael Benitez bulan lalu.
Zidane mengonfirmasi bahwa bek kiri Marcelo akan bergabung dengan bintang Wales Gareth Bale di sisi lapangan karena masalah pada betisnya. Namun, Zidane menegaskan bahwa Real tidak akan menyerah dalam persaingan perebutan gelar bahkan jika mereka kalah dari Atletico. (Antara/AFP)
Jelang Derby, Zidane Puji Simeone
Esti Utami Suara.Com
Sabtu, 27 Februari 2016 | 09:49 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Gagal di Tanah Ronaldo, Calvin Verdonk: Saya Selalu Bermimpi...
11 Desember 2024 | 15:51 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI