Suara.com - Napoli masih kokoh memimpin klasemen Seri A setelah menang tipis 1-0 atas Carpi. Sementara Juventus masih tetap menempel ketat Napoli di posisi kedua setelah mengalahkan Frosinone.
Napoli sempat mendapat perlawanan ketat dari tamunya, Carpi. Tuan rumah Napoli baru unggul di babak kedua lewat gol Gonzalo Higuain dari titik penalti di menit ke-69 setelah Carpi bermain dengan 10 orang pemain setelah Raffaele Bianco di kartu merah.
Meski demikian, kemenangan tipis 1-0 tersebut masih cukup membantu Napoli memimpin klasemen Seri A dengan 56 poin dari 24 pertandingan. Sedangkan Juventus masih menempel di posisi kedua setelah mengalahkan Frosinone 2-0.
Dua gol kemenangan Juventus masing masing dicetak oleh Juan Cuadrado dan Paulo Dybala di babak kedua. Kini Bianconeri hanya terpaut dua poin dari Napoli atau delapan poin dari posisi ketiga Fiorentina.
Sementara AC Milan gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang 1-1 oleh Udinese. Milan sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Pablo Armero sebelum disamakan oleh Mbaye Niang di babak kedua.