Suara.com - Dua setengah tahun berseragam klub yang sama membuat Jamie Carragher tentunya tahu betul kualitas yang dimiliki Luis Suarez. Legenda Liverpool itu pun yakin mantan rekan setimnya itu bakal mampu mencetak 50 gol musim ini bersama Barcelona.
Sejauh ini, Suarez telah melesakkan 35 gol dari 33 penampilannya di semua kompetisi bersama Los Azulgrana. Pencapaiannya ini pun melebihi torehan golnya dalam enam musim terakhir merumput di lapangan hijau.
"Suarez selalu jadi pemain yang fantastis. Tapi, dengan berseragam Barcelona dia telah naik level," kata Carragher kepada Barca TV.
"Kita semua tahu betapa hebatnya dia sewaktu di Liverpool. Kini, dia telah menjadi pemain besar di dunia sepak bola. Kalian tahu berapa gol yang akan diukirnya di akhir musim (ini). Kemungkinan dia pasti bisa mencetak 50 gol," sambung mantan kapten The Reds ini.
Suarez berseragam The Reds di pertengahan musim 2010/11 setelah dibeli dengan banderol 22,8 juta poundsterling (sekitar Rp450,2 miliar) dari Ajax Amsterdam. Stiker Uruguay ini merumput bersama The Reds selama tiga setengah musim.
Pada 11 Juli 2014, Suarez resmi hijrah ke Barcelona setelah dibeli dengan banderol fantastis, 81 juta euro. Kini, dia menjadi top scorer sementara La Liga dengan 19 gol, sama dengan koleksi gol Cristiano Ronaldo (Real Madrid). (Soccerway)
Statistik Produktivitas Luis Suarez di Liverpool dan Barcelona di Semua Kompetisi
Liverpool
2010/11: 13 Main/4 Gol
2011/12: 39/17
2012/13: 44/30
2013/14: 37/31
Barcelona
2014/15: 43/25
2015/16: 33/35*
*kompetisi masih berlangsung