Suara.com - Kabar kurang bagus buat klub Manchester City. Pasalnya, City tidak akan diperkuat oleh pemain bintangnya, Kevin De Bruyne selama sekitar 10 pekan karena cederanya.
De Bruyne mengalami cedera saat menghadapi City mengalahkan Everton di leg kedua semifinal Piala Liga Inggris. Klub Premier League secara resmi belum mengumumkan hasil scan soalnya cederanya.
Namun, De Bruyne telah mengabarkan bahwa dia mengalami cedera ligamen pada lutut dan engkelnya. Pemain internasional Belgia ini juga lewat akun twitternya mengatakan bahwa dia akan absen sekitar 10 pekan.
"Baru kembali dari spesialis. Saya akan absen sekitar 10 pekan. Saya akan bekerja keras untuk pemulihan saya dan berharap segera kembali ke lapangan. Terima kasih semua untuk pesan dukungannya," tulis De Bruyne lewat akun twitternya.
Itu artinya De Bruyne baru akan kembali beraksi sekitar pertengahan April. Gelandang berusia 24 tahun itu pun tampaknya akan absen saat final Piala Liga di Wembley dan juga di dua leg babak 16 besar Liga Champions melawan Dynamo Kiev. (Scoresway)
Soal Cederanya, De Bruyne Ungkapkan Absen 10 Pekan
Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 29 Januari 2016 | 11:56 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Pemain Keturunan Ambon Setengah Triliun Rupiah Dilirik Pep Guardiola untuk Selamatkan Manchester City
11 November 2024 | 10:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI