Suara.com - Sebuah laporan di media Spanyol menyebutkan bahwa Cristiano Ronaldo tetap pemain termahal yang pernah diboyong oleh Real Madrid. Sebelumnya, Bale dikabarkan bernilai lebih dari Ronaldo setelah dokumen kesepakatan antara Real Madrid dengan Tottenham Hotspur bocor.
Bale bergabung dengan Real Madrid dari Tottenham Hotspurs pada 2013. Dalam enam halaman dokumen dijelaskan bahwa Madrid memilih angsuran dengan harga 99.749.542 euro dalam empat kali cicilan selama tiga tahun.
Los Blancos juga setuju untuk membayar biaya solidaritas sebesar 1.015.875 euro. Artinya secara total Madrid mengeluarkan, 100.759.418 euro.
Angka tersebut memang lebih besar dari 96 juta euro yang dikeluarkan Madrid untuk memboyong Cristiano Ronaldo dari Manchester United. Tapi angka tersebut belum termasuk pajak dan biaya lainnya.
Menurut Marca, jika pajak dan kesepakatan pinjaman antara Madrid dengan dua bank, Banco Santander dan Caja, ikut dihitung, maka jumlah uang yang dikeluarkan Madrid untuk memboyong Ronaldo saat itu jauh lebih besar.
Marca menambahkan, jumlah total yang dikeluarkan Madrid untuk memboyong Ronaldo adalah 104.7 juta Euro. (Football Espana)
Siapa Bilang Bale Lebih Mahal dari Ronaldo?
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 27 Januari 2016 | 19:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen saat Real Madrid Hadapi Liverpool
25 November 2024 | 23:45 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI