Suara.com - Sebanyak enam kesebelasan akan memperebutkan piala Wali Kota Padang, Sumatera Barat, yang rencananya berlangsung sekitar 3 sampai 7 Februari 2016.
Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah di Padang, Kamis menyebutkan enam kesebelasan tersebut antara lain PSP Padang, Semen Padang FC, Pro Duta, Persija Jakarta, Selangor FC dan Persib Bandung.
"Selangor FC menjadi satu-satunya klub asing asal Malaysia yang ikut dalam turnamen ini," katanya.
Pada turnamen ini, panitia pelaksana sudah menyiapkan hadiah cukup menggiurkan, yaitu pemenang utama selain menerima piala bergilir juga mendapatkan uang tunai Rp100 juta.
Sementara runner up meraih uang tunai sebesar Rp50 juta dan juara tiga Rp20 juta, serta top scorer atau pencetak gor terbanyak juga akan mendapatkan sejumlah uang tunai.
"Kesebelasan Persib Bandung berprediket juara bertahan, karena pada turnamen sebelumnya berhasil menjadi pemuncak," jelasnya.
Selain itu, katanya selain mempertemukan enam klub besar pada piala Wali Kota 2016 juga akan dilangsungkan pertandingan eksebisi antara Selangor FC melawan klub asal Jepang Sapporo FC.
"Kami harapkan di setiap pertandingan akan disaksikan banyak penonton dan dapat mengobati kerinduan pencandu sepakbola akan turnamen besar yang di gelar di Padang," ujarnya.
Ia juga berharap, dengan digelarnya Piala Wali Kota Padang nanti akan dapat menyuguhkan permainan sepakbola terbaik, sekaligus dapat menjadi pembelajaran bagi bibit-bibit pesepakbola di Padang.
"Kami memang sengaja mengundang klub-klub besar dengan skill yang mumpuni dalam turnamen ini," lanjutnya. (Antara)
Persija dan Persib Ramaikan Piala Wali Kota Padang
Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 17 Desember 2015 | 15:21 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Ridwan Kamil Bawa-bawa Persija saat Kampanye Terbuka di Kalideres: Insyaallah Menang Lagi Kalau Pimpinannya Barokah
14 November 2024 | 19:48 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI