Suara.com - Punggawa Chelsea Gary Cahill mengatakan bahwa dirinya dan para pemain The Blues lainnya bukanlah robot yang bisa diharapkan tampil bagus di setiap pekannya. Namun terlepas dari itu semua, Cahill tetap optimistis timnya mampu bangkit di musim yang tersisa.
Chelsea baru saja mengalami kekalahan terbarunya di Liga Premier akhir pekan kemarin. Menghadapi Leicester City, The Blues takluk 2-1.
Dengan kekalahan tersebut, Chelsea masih terpuruk di posisi 16 klasemen dengan torehan 15 poin. Chelsea hanya berjarak satu poin dari penghuni teratas zona relegasi, Norwich City.
"Kami memiliki kenangan indah, dan tidak seharusnya kami melupakan bahwa kami memenangkan Liga Premier musim lalu dengan memimpin sejak awal. Musim ini memang berat, tapi kami yakin mampu membalikkan keadaan. Kami terus bekerja keras untuk mewujudkan hal itu," kata Cahill.
"Tidak setiap menit karir anda akan berjalan mulus, secara individu maupun kolektif. Dan tidak setiap musim akan berjalan sesuai dengan keinginan anda," tambahnya.
"Anda bukanlah robot. Anda tidak mungkin tampil bagus di setiap pertandingan," tegasnya. (Soccerway)
Chelsea Belum Juga Bangkit, Cahill: Kami Bukan Robot
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 16 Desember 2015 | 16:55 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Eks Bek Chelsea: Erick Thohir Punya Cara Bawa Timnas Indonesia Berkembang
24 November 2024 | 16:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI