Suara.com - Tim biru asal kota Manchester, Manchester City, meraih hasil positif sekaligus kemenangan penting dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris, Sabtu (28/11/2015). Mereka berhasil mengalahkan tamunya, Southampton, dengan skor telak 3-1.
City tampil percaya diri di hadapan pendukungnya di Stadion Etihad yang dipenuhi lebih dari 54.000 penonton. Gol pembuka pun langsung diperoleh City ewat Kevin De Bruyne pada menit ke-9, memanfaatkan bola dari Raheem Sterling.
Keunggulan 1-0 dalam waktu cukup cepat, kian membuat City di atas angin. Dampaknya, gol kedua pun datang tak begitu lama kemudian, tepatnya di menit ke-20. Kali ini, giliran bola dari De Bryune yang dimanfaatkan dengan baik oleh Fabian Delph, untuk membuat kedudukan menjadi 2-0.
Skor 2-0 itu pun bertahan hingga jeda pertandingan. Namun memasuki babak kedua, tepatnya di menit ke-49, City harus dikejutkan oleh satu gol balasan Southampton. Gol yang memberi harapan bagi tim tamu itu dicetak oleh Shane Long, memanfaatkan bola dari Sadio Mane.
Namun tampaknya, hanya itu yang bisa diperbuat tim tamu. Sementara City kembali mampu memantapkan permainan mereka, hingga akhirnya mendapatkan gol tambahan pada menit ke-69 lewat Aleksandar Kolarov, yang lagi-lagi memanfaatkan bola dari De Bruyne.
Skor 3-1 itu pun bertahan sampai peluit akhir dibunyikan dan menjadi hasil akhir. Sebuah hasil dengan capaian poin penuh yang penting artinya bagi City, apalagi di tengah persaingan ketat khususnya dengan Leicester City dan Manchester United di papan atas. Dua klub seteru City itu sendiri malam ini bakal harus saling jegal untuk mendapatkan poin vital.
Menang Telak atas Southampton, City Raih Poin Penting
Arsito Hidayatullah Suara.Com
Minggu, 29 November 2015 | 00:18 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Denis Law: Raja Old Trafford yang Diperebutkan Torino dan Inter
18 Januari 2025 | 17:10 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 20:59 WIB
Bola | 14:05 WIB
Bola | 13:46 WIB
Bola | 12:53 WIB
Bola | 12:10 WIB
Bola | 11:55 WIB
Bola | 11:43 WIB