Suara.com - Pelatih Real Madrid Rafael Benitez mengaku puas atas performa para pemainnya di L'viv Arena, Kamis (26/11/2015). Dijamu Shaktar Donetsk, Madrid menang tipis 4-3.
Empat gol Madrid dalam laga tersebut dicetak oleh Cristiano Ronaldo (2 gol), Luka Modric dan Dani Carvajal. Sedangkan tiga gol balasan tuan rumah dibukukan oleh Alex Teixeira (2 gol) dan Detinho.
Kemenangan ini tentu sangat berarti bagi Benitez. Pasalnya di pertandingan sebelumnya, Real Madrid dipecundangi rival abadinya, Barcelona, di ajang La Liga dengan empat gol tanpa balas.
"Setelah pertandingan melawan Barcelona, mencetak empat gol berturut-turut adalah hal yang positif," kata Benitez.
"Dengan angka 4-0 anda merasa pertandingan usai. Saya lebih puas di sepanjang 78 menit pertandingan. Kami tampil mendominasi hingga akhirnya membuat kesalahan yang berbuah penalti dan kesalahan di tendangan penjuru," jelasnya.
"Kesalahan itu mengubah segalanya. Kesalahan itu mengambil alih kepercayaan diri kami," lanjutnya.
Dengan tambahan tiga poin, Madrid yang kini mengantongi 13 poin tetap bertahan di puncak grup A dan sudah dipastikan melaju ke babak 16 besar Liga Champions musim ini. (Soccerway)
Tumbangkan Shaktar, Obat Benitez Usai Dipermalukan Barcelona
Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 26 November 2015 | 06:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
22 November 2024 | 20:06 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI