Suara.com - Juventus terancam tidak akan diperkuat kiper Gianluigi Buffon saat menghadapi AC Milan di lanjutan Seri A. Pasalnya, kapten Bianconeri ini mendapatkan masalah pada pangkal pahanya saat bermain memperkuat timnas Italia.
Juara bertahan Seri A ini akan menjamu skuat besutan Sinisa Mihajlovic di Turin, Minggu (22/11/2015) dinihari WIB. Kemenangan atas Rossoneri akan membantu Juventus untuk melanjutkan kebangkitan mereka setelah awal buruk di musim ini.
Namun Bianconeri akan memjamu Milan tanpa beberapa pemain kuncinya, termasuk Button yang bisa masuk dalam daftar pemain cedera setelah dia digantikan di menit ke 69 saat Italia bermain imbang 2-2 dengan Romania.
"Gigi Buffon mengeluh kelelahan otot fleksor di paha kanan usai mengikuti pertandingan dengan negara-negara masing-masing. Kiper akan menjalani tes medis untuk menentukan kemungkinan dirinya tampil untuk laga Sabtu melawan Rossoneri," kata klub Juventus
Buffon terancam bergabung bersama Stephan Lichtsteiner, Martin Caceres (baik paha) dan Mario Mandzukic (pergelangan kaki) juga terancam absen setelah masuk dalam daftar cedera pemain.
"Kondisi Lichsteiner akan dipantau lagi besok setelah mendapatkan terapi hari ini. Tes masih menunggu Mario Mandzukic juga setelah pemain depan ini mengalami memar pada engkel kirinya saat Kroasia menang atas Rusia," lanjut klub Juventus. (Scoresway)
Juve Terancam Tanpa Buffon Lawan Milan
Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 19 November 2015 | 05:00 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Striker Juventus Banjir Hujatan, Netizen Indonesia: Frustasi Gara-gara Jay Idzes
16 Desember 2024 | 18:10 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 23:05 WIB
Bola | 22:35 WIB
Bola | 22:20 WIB
Bola | 21:25 WIB
Bola | 21:15 WIB