Inggris Tekuk Prancis, Italia Ditahan Romania

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 18 November 2015 | 05:39 WIB
Inggris Tekuk Prancis, Italia Ditahan Romania
Striker Inggris Wayne Rooney merayakan golnya ke gawang Prancis bersama Dele Alli dan Ross Barkley. Reuters / Carl Recine Livepic
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tuan rumah Inggris memetik kemenangan 2-0 atas Prancis dalam laga persahabatan di Stadion Wembley. Pada laga tersebut Inggris menunjukkan rasa solidaritasnya pada Prancis atas serangkaian serangan teror memastikan di Paris.

Stadion Wembley dihiasi warna bendera Prancis dan juga moto negara tersebut  'Liberte, egalite, fraternite'. Kedua tim dan juga para fansnya memberikan penghormatan kepada korban serangan teror bom dan penembakan di Paris.

Pada laga yang dihadiri oleh Perdana Menteri Inggris David Cameron, juga bersama-sama menyanyikan lagu kebangsaan Prancis La Marseillaise. Namun semangat para pemain tim Inggris cukup tinggi saat peluit dibunyikan oleh wasit.

Pemain debutan Dele Ali membuka kemenangan bagi tim Inggris 1-0 di menit ke-39. Sedangkan satu gol lagi dicetak oleh Wayne Rooney di menit ke-48 dan itu menjadi koleksi gol ke-51 striker ini buat timnas Inggris.

Sementara pada laga persahabatan lainnya di Dall'Ara stadium, tuan rumah Italia ditahan imbang Rumania 2-2. Rumania sempat unggul lebih dulu lewat gol Bogdan Stancu saat pertandingan baru berjalan delapan menit.

Italia baru bangkit di babak kedua setelah Claudio Marchisio menyamakan kedudukan dari titik penalyi di menit ke-55 dan Manolo Gabbiadini membuat Italia unggul 2-1. Namun gol Florin Andone di menit ke-88 membatalkan kemenangan Gli Azzurri.

Sedangkan kekhawatiran akan keamanan paska teror di Paris membuat laga melawan Belgia dengan Spanyol dibatalkan. Alasan keamanan juga membuat pertandingan antara Jerman dengan Belanda di Hanover juga dibatalkan.

REKOMENDASI

TERKINI