Suara.com - Bintang Barcelona Lionel Messi telah kembali berlatih dengan Barcelona B. Messi telah absen sejak mengalami cedera lutut saat melawan Las Palmas pada 26 September lalu.
Pelatih Barca B, Gerard Lopez mengatakan dirinya melihat tanda-tanda positif perkembangan kondisi Messi. Bintang Argentina itu diharapkan bisa bermain di laga El Clasico melawan Real Madrid, akhir pekan ini.
Lopez mengungkapkan Messi telah berlatih dengan timnya dan membuat kemajuan yang berarti.
"Leo telah menyelesaikan sesi latihan. Saya melihat dia (dalam kondisi) baik dan saya senang pemulihan dia positif," ujar Lopez seperti dikutip Sport dan dilansir Scoresway.
Tanpa Messi, laju Barcelona masih belum terbendung. El Barca berada di puncak klasemen, unggul 3 poin dari rival abadinya Real Madrid.
"Messi menyesuaikan diri dengan sesi latihan kami dan bahkan membantu dalam aspek taktis untuk mempersiapkan tim," kata Lopez.
Musim ini Messi baru enam kali tampil di La Liga. Dari enam penampilan itu, Messi telah mencetak 3 gol untuk timnya.
Pelatih Barcelona B Beberkan Kondisi Terbaru Messi
Arif Sodhiq Suara.Com
Senin, 16 November 2015 | 13:03 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Sikap 'Aneh' Calvin Verdonk Terbongkar di Ruang Ganti Timnas Indonesia: Vibe Lionel Messi
24 November 2024 | 16:40 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI