Suara.com - Bertandang ke Ramon Sanchez Pizjuan, manajer Manchester City Manuel Pellegrini tidak ingin mengambil resiko kehilangan poin. Untuk itu, demi menjaga peluang lolos ke fase gugur, kemenangan menjadi target Pellegrini saat menghadapi Sevilla.
"Menurut saya penting bagi tim untuk memenangkan pertandingan. Karena untuk bisa melaju ke fase gugur, kami tidak akan bergantung dari pertandingan berikutnya," tukas Pellegrini.
"Memastikan tempat di fase gugur lebih cepat akan menguntungkan. Tidak mudah memang memastikan tempat dengan dua pertandingan yang masih tersisa. Tapi kami menargetkan tempat pertama," tambahnya.
"Tim saya tidak bersiap untuk meraih hasil imbang. Kami tidak akan melakoni laga dengan tekad membawa pulang satu poin. Karena jika demikian, biasanya anda akan kalah," tambahnya lagi.
Meraih dua kemenangan dari tiga pertandingan, City saat ini menempati posisi runner-up Grup D dengan koleksi enam poin. The Citizens hanya berjarak satu poin dari Juventus yang berada di posisi puncak klasemen sementara grup D.
Laga antara Sevilla vs Manchester City akan dihelat Rabu (4/11/2015) dini hari WIB. (Soccerway)
Pellegrini Targetkan Kemenangan di Sanchez Pizjuan
Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 03 November 2015 | 14:51 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Warga Georgia Turun ke Jalan, Tak Terima Mantan Striker Manchester City Mikheil Kavelashvili Jadi Presiden
15 Desember 2024 | 05:05 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 14:14 WIB
Bola | 13:56 WIB
Bola | 13:44 WIB
Bola | 13:38 WIB
Bola | 13:25 WIB
Bola | 13:10 WIB