Suara.com - Hingga pertandingan ke-3 fase grup Liga Champions, hanya satu tim yang masih mempertahankan kesempurnaan. Tim itu adalah wakil Rusia, Zenit St. Petersburg.
Menghuni grup H bersama Valencia, Gent dan Lyon, laju Zenit belum terbendung. Mereka memetik tiga kemenangan dari tiga laga dan menghuni posisi teratas klasemen sementara Grup H dengan 9 poin.
Perolehan poin skuat Andre Villas Boas itu untuk sementara mengungguli tim-tim besar yang berlaga di kompetisi kasta tertinggi Eropa musim ini. Poin Zenit di atas juara musim lalu Barcelona, Juventus, Real Madrid dan FC Porto.
Keempat tim itu juga belum pernah kalah di tiga pertandingan, namun satu kali meraih hasil imbang. Mereka juga memimpin klasemen namun dengan 7 poin.
Sementara kandidat juara lainnya, Bayern Munich mengumpulkan 6 poin. Semifinalis musim lalu itu membukukan dua kemenangan dan satu kali kalah.
Fase grup masih menyisakan tiga laga namun hanya Zenit yang berpeluang untuk menyempurnakan poin. Syaratnya, mereka harus memenangkan tiga laga sisa itu.
Striker Zenit, Hulk telah mencetak 3 gol dari tiga laga. Jumlah itu hanya berselisih 2 gol dari bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo yang memimpin daftar top skor sementara.
Sapu Bersih 9 Poin, Zenit Ungguli Barcelona dan Madrid
Arif Sodhiq Suara.Com
Kamis, 22 Oktober 2015 | 12:22 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Ole Romeny Berhasrat Bela Real Madrid, Sejarah Buat Timnas Indonesia
16 November 2024 | 17:23 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI